[REVIEW] Garnier Golden Brown Color Naurals: Cat Rambut Sendiri yang Gak Bikin Kering!

Bonjour Babys!

Untuk pertama kalinya aku mau review cat rambut natural dari Garnier nih!


Jadi untuk mengusir rasa jenuh karena masih lockdown dan harus #dirumahaja, aku iseng untuk ngewarnain rambut, hihi. Sebenarnya dulu udah pernah lebih dari dua kali warnain rambut, tapi gagal terus. Dan baru-baru ini mau nyoba lagi dengan warna yang fresh dan terang, tapi setelah lihat review dan tanya ke temen aku yang pernah punya salon, katanya kalau mau dying dengan warna terang, harus di bleaching dulu.

Nah ini yang bikin maju mundur—bleaching. Walaupun udah banyak yang bilang tentang cara-cara bleaching yang benar biar tetap sehat, tapi ujung-ujungnya yang namanya di bleach tetep buat rambut tambah kering dan berakhir rusak kalau tidak dirawat dengan benar.

Jadi akhirnya aku memutuskan untuk nyobain cat rambut natural dari Garnier ini yang warna Golden Brown.

Awalnya sempet ragu, karena dulu pernah nyoba berkali-kali warna cokelat tapi gapernah bisa keluar banget warnanya. Tapi karena Garnier ini punya versi sachets yang ada dimana-mana, ya apa salahnya nyoba dulu, hihi.

Di dalam satu kemasan sachets, ada 1 sachets krim pewarna dan developer. Serta catatan panduan atau  intruksinya.


Perlu diperhatikan! Tes dulu apakah kamu alergi krim pewarna cat rambut atau tidak.

Caranya dengan mengambil sedikit krim pewarna dan oleskan di belakang telinga kamu lalu biarkan selama 48jam. Ini memang terdengar sepele, tapi bisa sangat berakibat fatal loh Babys!
Jadi jangan lupa untuk melakukan tes tersebut terlebih dahulu ya!

Alat-alat yang perlu disiapkan:
1. Sisir dan sisir cat rambut yang sudah ada sikatnya/sikat yang sudah tak terpakai
2. Sarung tangan plastik/plastik apapun yang bisa melindungi tangan kamu
(ini juga penting, karena pada beberapa orang, sensitif terhadap developer dan menyebabkan gatal)
3. Mangkuk/wadah untuk cat rambut
4. Jepit rambut
5. Conditioner (opsional)
6. Developer tambahan; volume 10/20 dengan konsentrasi rendah [6%] (opsional)

Cara pakai:
1. Setelah semuanya telah siap, sisir rambut terlebih dahulu dan bagi menjadi dua atau lebih untuk mempermudahkan kamu mengecatnya.

2. Jepit bagian atas yang akan dicat nanti.

3. Campurkan krim pewarna dan developer pada mangkuk.


Disini aku menambahkan 2 sachets conditioner. Selain menambah kuantiti cat, juga untuk mengurangi kerusakan rambut akibat kering dan mengurangi bau dari cat rambut.



4. Oleskan secara merata pada rambut. Saran, jangan oleskan terlebih dulu pada rambut bagian atas yang dekat dengan akar kepala. Karena pada bagian tersebut sangat mudah berubah warna, jadi oleskan ketika 15-30menit sebelum dibilas.

5. Setelah selesai mengoleskannya ke seluruh bagian rambut, tunggu 30-60menit

6. Lalu, disini aku hanya membilasnya dengan air agar warnanya lebih awet. Tapi kamu juga bisa langsung membilasnya dengan shampoo dan conditioner ya.

Dan hasilnya... tidak mengecewakan!

foto paling kanan menggunakan flashlight, masih kelihatan warnanya.

Warnanya bener-bener keluar! Walaupun sayang banget aku kurang rata melakukan pewarnaannya. Di awal proes, aku terlalu irit, hehe. Karena sewaktu lihat kuantiti krim pewarna dan developernya rasanya sedikit banget, padahal untuk ukuran panjang rambut seperti aku cukup kok.

Setelah pemakaian, cat rambut Garnier ini sama sekali tidak bikin kering. Meskipun aku hanya membilas pakai air, tapi rambut masih terasa lembut. Dan warnanya berhasil keluar! bahkan di dalam ruangan juga kelihatan, walaupun mungkin sekilas seperti hanya highlight warna golden saja, tapi kalau bener-bener diperhatiin, warnanya cokelat kok.

Kekurangannya disini, masih ada bau yang tersisa dari cat rambut tersebut, dan jika kamu termasuk orang yang terganggu akibat bau tersebut, kamu bisa langsung membilasnya dengan memakai shampoo dan conditioner ya!


ini setelah keramas 1x.
Baca juga ya Babys Toner NACIFIC Phyto Niacin, Bikin Putih Glowing!

18 hari setelah pewarnaan.
Sebelah kanan saat terkena sinar matahari


Conclusion:
(+) Tidak bikin kering, malah cenderung melembutkan
(+) Ada versi botol dan sachets, untuk sachets harga mulai 12500-14000an
(+) Sudah ada di toko dan minimarket terdekat
(+) Baunya tidak terlalu menyengat dan masih bisa ditolerir, kalau dibandingkan merk cat rambut lain
(+) Warna mudah keluar walaupun di rambut gelap
(+) Colorboost formula, menjadikan warna rambut berkilau, tapi gak norak
(-) Tidak ada sarung tangan plastik di versi sachets-nya
(-) Tidak disediakan conditioner

Repurchase? Maybe Yes, kalau misal mau retouch atau coba warna lain, hihi.

Jadi gimana Babys? tertarik untuk mewarnain rambut juga?
Yuk, langsung cek disini!



Semoga bermanfaat,
All regards and love. see you when I see you Babys!💛
Adinda
just a simple blog managed by lil girl who love to write✨ Hit me up on instagram: @adindanlp

Related Posts

RajaBackLink.com
Subscribe Our Newsletter